Tuesday, April 8, 2008

Pahit

Terkadang dunia memang tidak selurus yang kita bayangkan. Usaha keras, habis-habisan, ternyata nggak cukup. Pahit? Yah, emang sih nggak selamanya kan kita minum teh manis, apalagi kalau makan di restoran padang...

Setidaknya itu yang tergambar di cuplikan video ini http://www.dailymotion.com/search/liverpool/video/x50efm_liverpool4arsenal-2_sport.

Saya bukan pendukung Arsenal, tapi merasa banyak banget pelajaran yang bisa didapat dari kekalahan Arsenal dari liverpool (semifinal liga Champion 07/08). Arsenal yang di pertandingan kemarin pagi -actually, as well as yang seminggu lalu- main begitu cakep, yang punya banyak banget chances 99% likely to be a goal, punya gocekan ngelewatin 6 orangnya si theo walcott, eh kalah sama liverpool yang mainnya ga ada bagus-bagusnya kayak gitu, haha... :D.

Biar gimanapun, selamat buat pendukung The Reds deh -hoki kok sampe 4 taun berturut-turut, tanya kenapa?-. Dan tetep semangat buat supporter The Gunners, kalian layak bangga terhadap tim kalian! Kelincahan Hleb, visi tak terbatasnya Fabregas, kejutan responsifnya almunia, "the flamboyan": Rosicky, dan pasukan gunners lainnya bener-bener telah menyuguhkan permainan yang sangat menyilaukan mata selama musim ini. Salut!

"Apakah manusia mengira bahwa mereka akan dibiarkan hanya dengan mengatakan,"Kami telah beriman," dan mereka tidak diuji?" (29: 2)
"Faidzaa 'azamta fatawakkal 'alallah" (3: 159)
"(Dialah) yang menciptakan kematian dan kehidupan untuk mengetahui siapa di antara kamu yang paling baik amalnya" (67: 2)

Mohon maaf kalau ada yang tersinggung, haha. Ga tahan pingin mengungkapkan 'ketidakadilan' sepakbola...

Anyway, yang jelas juaranya tetep Manchester United lah. Sorry banget ye brothers...

regards,

Iko
Hall 15 #70-1-1443
7.55 AM Singapore Time
1 week before final exam
(Ya Allah mudahkanlah..)

1 comment:

livergirl said...

karena sepakbola dibangun dari taktik & teknik, juga sejarah, keteguhan hati pemain, dan dukungan suporternya. arsenal main bagus, tapi mereka juga lengah jadi kebobolan deh. gw nggak setuju kalo the reds menang hoki, karna ada hal2 yang mereka memang lebih unggul dibanding arsenal =)

*telat banget ya ngomentarin ni topik. dan sudah bisa diduga gw dukung liverpool =p*

.astrid.

Passenger waited at Kenangan Station


Hanya selintas pemikiran untuk merangkai setiap stasiun kenangan dalam hidup saya menjadi sebuah rute perjalanan yang indah

About Me

Singapore, Jurong, Singapore
Full-Time Undergraduate Student Materials Science and Engineering Nanyang Technological University Singapore